Keagungan Bhagavad-gita | Waraha Purana

Bhagavad Gita adalah sebuah karya yang mengagumkan dalam warisan sastra India. Terletak di dalam Mahabharata, epos kuno, Gita adalah dialog antara pangeran Arjuna dan Sri Krishna, yang mengandung pandangan mendalam tentang kehidupan, tugas, dan spiritualitas. Pesan-pesan kebijaksanaan yang terkandung di dalamnya merangkum esensi filosofi Hindu, dengan penekanan pada pentingnya menjalankan tugas tanpa mengikatkan diri pada hasilnya.

Ada keagungan Bhagavad-gita yang dinyatakan dalam Waraha Purana, seperti contohnya di Sloka berikut :

Sloka 4

Gitayah pustakam yatra yatra patahah pravartate, Tatra sarvani tirthani prayagadini tatra vai

 Seluruh tempat suci yang ada di dunia ini seperti Prayaga dan lain-lain, akan bersemayam di mana kitab suci Bhagavad-ḡitā disimpan dan dibaca.

Sloka 5

Sarve devasca rsayo yoginah pannagasca ye, Gopala gopika vapi naradoddhavaparsadaih

Semua dewa – dewi, para resi agung, para yogi, para naga agung, gopala, gopika (sahabat dan penyembah S̒rī Kṛṣṇā), Narada, Uddhava, dan lain-lain juga bersemayam di sana.

 

Selengkapnya dapat ditonton dalam video ini, berikut salah satu cara melantunkannya. Selamat menikmati :

Please follow and like us:
fb-share-icon

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *