Dirjen Rencanakan Perayaan Nyepi Sepekan di Prambanan. Direktur PT TWC: Abhiseka Candi Prambanan berharap bisa menjadi perayaan Tingkat Internasional.

Hindujogja.com 12/11/2021. Candi Prambanan adalah sebuah bukti sejarah kejayaan peradaban Hindu sejak zaman Mataram kuno dan masih berdiri megah hingga saat ini.

Berdasarkan Prasasti Siwagrha, nama asli kompleks Candi Prambanan adalah Siwagrha. Sebagaimana namanya Siwa Grha adalah tempat berstana dan dimuliakannya Dewa Siwa Mahadewa, penghancur ilusi dan kegelapan jiwa. Candi hindu, tempat pemujaan Tri Murti – Brahma, Wisnu, dan Siwa. Siwagrha Prambanan, pertama kali dibangun sekitar tahun 850 masehi oleh Rakai Pikatan dan secara berkelanjutan disempurnakan dan diperluas oleh Raja Lokapala dan Raja Balitung Maha Sambu

Hasil dari pembacaan Casparis, bahwa Candi Prambanan diperingati atau diresmikan pada tanggal 12 November 856 M. Jika saat ini tahun 2021, maka usia peresmian Candi Prambanan adalah yang ke-1.165 tahun. 

Begitu banyak perhatian tertuju pada Candi Prambanan yang telah ditetapkan sebagai situs warisan dunia oleh UNESCO yang merupakan peninggalan kerajaan Mataram kuno sebagai tempat ibadah Umat Hindu. Presiden Republik Indonesia dan Menteri Agama mendukung dan mendorong agar candi Prambanan dapat kembali menjadi pusat ibadah umat Hindu Dunia.

Panitia Abhiseka candi Prambanan 2021 kembali menggelar upacara Abhiseka Siwagrha yang ketiga kalinya pada tanggal 12 November 2021, setelah sukses melaksanakan upacara Abhiseka yang pertama pada tanggal 12 November 2019 yang dipuput oleh puluhan Pandita dan pinandita di seluruh Nusantara serta diikuti oleh ribuan umat hindu dari berbagai wilayah di seluruh Indonesia.

Abhiseka bertujuan untuk memuliakan Candi Prambanan, menjaga dan meningkatkan Vibrasi spiritual agar tetap lestari sehingga dapat menjaga Sradha bhakti Umat Hindu, bahwa Ajaran Hindu telah ada sejak zaman dahulu kala dan akan terus ada dimasa depan untuk kedamaian dunia.

Baca juga :   Dharma Tula ke-2: Merangkai Harmoni dalam Memayu Hayuning Bawono di Yogyakarta

Perayaan Abhiseka Candi Prambanan 2021 dihadiri oleh Dirjen Bimas Hindu Bapak Dr. Tri Handoko Seto, S.Si, M.Sc., Ketua PHDI Pusat Bapak Mayjen (Purn) Wisnu Bawa Tenaya, Sabha Walaka Pusat yang diwaliki oleh Prof. Dr. Putu Panji Sudira, M.Pd., Direktur PT. Taman Candi Wisata Bapak EDY SETIJONO dan Kepala Unit Candi Prambanan BPCB. 


Dalam Sambutan Direktur PT. Taman Wisata Candi yang mengelola candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Mendukung perayaan Abhiseka Candi Prambanan dan berharap perayaan keagamaan seperti Abhiseka tidak hanya menghadirkan kemanfaatan religis bagi umat Hindu tapi bisa menjadi kegiatan budaya yang menguatkan aspek kepariwisataan. Kedepan TWC berharap perayaan Abhiseka bukan hanya di tingkat Nasional tetapi bisa diselenggarakan di tingkat internasional dan menghadirkan wisata religi di tingkat Internasional.

Bersama Dirjen dan seluruh komponen umat Hindu berupaya mempersiapkan dirinya, organisasinya untuk bersama-sama melihat perkembangan kedepan, kami juga bersama Dirjen melapor ke Menteri Agama, Pak Presiden, untuk Prambanan ada Borobudur, candi-candi kita, stupa-stupa kita, pura-pura kita yang tersebar di seluruh Nusantara bisa dijadikan bukan hanya sebagai Dead Monument tetapi Making Monument, sehingga dapat terpelihara baik secara fisik maupun non fisik”. Demikian Wisnu Bawa Tanaya menyampaikan dalam sambutannya.

Dalam Sambutannya Dirjen Bimas Hindu Kementerian Agama RI menyampaikan bahwa moment ini (Abhiseka) sangat penting, apalagi saat ini beberapa kementerian, Kementerian Agama, Kementerian Dikbud Ristek, Kementerian BUMN, kementerian Pariwisata, Pemda DIY dan Pemda Jateng, tengah mengodok pencanangan Candi Prambanan dan Borobudur sebagai tempat ibadah umat Hindu dan Budha Nusantara dan Dunia, harapannya program ini akan memuliakan Candi Prambanan, dengan kita memuliakan Candi Prambanan dan juga Borobudur kita akan mendapatkan imbal balik dimuliakannya  bangsa ini, peradaban ini untuk menjadi sejahtera lahir dan batin. Kalau Covid sudah mereda, kita ingin mempromosikan Prambanan ke dunia Internasional. Saya ada ide, misalnya menyambut Nyepi itu, perayaannya tidak kita buat sehari dua hari, tapi sepekan. Kita ada kegiatan, kita undang tamu-tamu internasional supaya datang kesini. Lalu tahun depan kami di Direktorat Bimas Hindu merencanakan adakan festival seni keagamaan yang cukup besar yang melibatkan seluruh umat di seluruh Indonesia. Kita akan terus adakan kegiatan-kegiatan yang mempromosikan nilai-nilai adiluhung Candi Prambanan, harapannya kedepan orang semakin mengenal Candi Prambanan, bahkan kedepan kita mengharapkan Prambanan menjadi destinasi religi dunia. Menteri Pariwisata tentu sangat mendukung, saat ini tinggal menunggu finalisasi MOA (Memorandum of Agreement) atau nota kesepakatan, agar candi Prambanan itu kedepan semakin lestari dan bisa semakin memberikan manfaat. Pemanfaatan Candi Prambanan untuk kepentingan Agama ditujukan bukan untuk memanfaatkan candi sehingga merusak kelestarian candi, tapi justru kita tujukan bagaimana kita memuliakan Candi artinya Candi akan semakin lestari dan di sisi lain secara bersamaan Candi juga memberikan nilai manfaat bagi bangsa Indonesia dan khususnya teman-teman masyarakat di sekitar Candi, ini kita sedang menyusun konsefnya, nanti kita akan terus lakukan literasi supaya konsef itu semakin baik dan memenuhi keinginan 2 kutub yang sering kali berseberangan yaitu bagaimana melestarikan dan bagaimana memanfaatkan.” Demikian Tri Handoko Seto mengakhiri sambutannya.

Baca juga :   1000 Pelinggih Kembali ke KLATEN

Selesai Memberikan sambutan di Halaman 2 Candi Prambanan, Dirjen dan Ketua PHDI Pusat beserta Umat Hindu memasuki Mandala Utama Candi Prambanan untuk mengikuti ritual Abhiseka Candi Prambanan yang dipuput oleh 2 Pandita dari Jawa Tengah dan Jogja. Hadir perwakilan-perwakilan Umat dari Kabupaten di Yogyakarta dan Jawa Tengah, mengingat kondisi Pandemi, terpantau umat yang hadir sekitar 80an umat diluar petugas keamanan. (MDS)

Lihat Video lengkapnya disini. Klik Watch on Youtube, jangan lupa Subscribe, Like dan Share serta klik tombol lonceng agar Anda selalu dapat info dari HinduJogja.

 

Please follow and like us:
fb-share-icon

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *